TerasBiker.com – Halo Sobat Bikers sekalian…Yellow Corn Indonesia hadir untuk memenuhi kebutuhan bikers yang ingin tetap tampil trendy. yap..hal ini karena belakangan ini biker di Tanah Air semakin memperhatikan gaya dalam berkendara.
Banyak produsen apparel baik dari dalam, maupun luar negeri hadir menawarkan beragam pilihan ‘kostum’ berkendara khususnya roda dua. Hal ini juga yang membuat trend lifestyle rider, terus tumbuh subur di Tanah Air.
Yellow Corn yang merupakan brand asli Jepang, ikut meramaikan persaingan produsen apparel di Indonesia sejak 2018. Produk ini pertama kali diperkenalkan di Jepang pada 1987, lahir berdasarkan antusiasme komunitas motor yang membutuhkan perlengkapan berkendara nan stylish.

“Produk-produk Yellow Corn itu dekat dengan dunia balap, custom culture dan penggila touring di Indonesia. Oleh karena itu kami sudah mulai memasarkannya di Indonesia sejak 2018. Produk-produk yang kami tawarkan memiliki perbedaan dengan kompetitor, karena Yellow Corn lebih stylish namun tidak mengurangi sisi keamanannya,” ucap Reyner Christian Gunawan, Owner Yellowcorn Indonesia, di Jakarta Selatan, kemarin (15/11/2019).
Dikatakan bahwa saat ini produk-produk Yellow Corn yang dipasarkan ke Tanah Air mencapai 12 model: t-shirt, jaket, protector, sarung tangan, jas hujan, tas hingga topi yang terdiri dari banyak pilihan warna.
“Kami berharap dengan kedatangan pihak prinisipal dari Jepang, akan melihat langsung bagaimana potensi pasar Yellowcorn di Indonesia,” lanjutnya kemudian.

Untuk Rentan Harga Produk, Yellow Corn Indonesia memasarkan produk-produk dengan kisaran harga mulai dari Rp 750 ribu hingga Rp 5 jutaan.

Nah… buat sobat sekalian yang ingin mendapatkan produk apparel keren dari Yellow Corn, saat ini tersedia di banyak outlet yang telah bekerja sama dengan berbagai pihak outlet yang tersebar, di berbagai wilayah Indonesia seperti Ridersport, RC Motogarage, Glintzgarage, Motovintz, City.bikers, Gasoline riderstation dan Trq motorcycle.
Moga Berguna 🙂
Follow Terasbiker di Sosmed ya Sob :
- Facebook Fanspage : Terasbiker.com
- Facebook : Heru Tebe
- Instagram : @terasbikerblog
- Twitter : @terasbiker
- Gmail : [email protected]
- Channel YouTube
Silahkan Baca juga Artikel lainTerasbiker.com Sob!
- Yamaha Power Weight Ratio & Safety Riding Workshop!
- Ganti Komstir Honda Vario 125/150 Setelah 4 Tahun, Segini Biayanya!
- Modifikasi Suzuki NEX II Jadi Cross-Over, Pake Stang Beat Street!!
- Belanja Toolkit Motor di FixcoMart dapet CashBack Hingga Rp.350.000, Begini Caranya!
- Instruktur SRP Wahana Menang Kompetisi di Jepang, Ini Rahasianya!
- 1.500 All Bikers Suzuki Antusias dan Kompak Ikuti Sunmori Jakarta-Bekasi!
- Yamaha Resmi Rilis MT-25 Facelift 2020 Lebih Sporty dan Agresif, Segini Harganya!
- 6 Pilihan Warna, Spesifikasi dan Harga Honda ADV 150 ABS dan CBS-ISS!
- Honda ADV150 Bakalan Rilis di GIIAS 2019 Hari ini, Gokil ini Sih!
- AHM Resmi Rilis Skutik Baru Honda Genio, Segini Harganya!
- Wahana Honda Kenalkan Virtual Personal Asisten “WANDA” Yang Siap Layani Konsumen!
- Hari ini Yamaha akan Launching Produk, All New R15 Livery Monster Energy Kah?
- Jakarta Fair Kemayoran 2019/PRJ 2019 Besok Mulai dibuka, intip Jadwal dan Harga Tiketnya!
- Service CVT: Ganti Kampas dan Mangkok Ganda Vario 125 eSP, Segini Biayanya!
- Yamaha Hadirkan lagi Warna Nmax Matte Red 2019, Harga 27jtan!
- Komsumen Motor Honda Makin Nyaman dengan Layanan “HELP”, Siap 24 Jam nih!
- Warna Baru New Honda Vario 125/150 2019
- Suzuki Rilis Warna Baru Suzuki GSX-R150 Matt Edition 2019 Yang Sungguh Menggoda!
Salam,