TerasBiker.com – Halo Sobat Bikers, Federal Oil luncurkan oli mesin motor terbaru. Demi memastikan kenyamanan bagi pengendara, Federal Oil meluncurkan produk oli sintetik dan ukuran kemasan terbaru untuk motor matik dan manual, Minggu (22/9).
Dengan label Federal Matic 10W-30 0.65L, Federal Racing Matic 10W-30 0.8L untuk skutik, dan Federal Ultratec XX 10W-30 0,8L buat motor manual, ketiga varian ini melengkapi rangkaian produk Federal Oil yang ada di pasar pelumas Tanah Air.
“Kami berharap rangkaian varian terbaru ini dapat menghadirkan pengalaman berkendara yang pasti makin nyaman dengan pilihan oli sintetik yang lebih lengkap bagi pengendara motor,” kata Market Development General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI). Rommy Averdy Saat disela peluncuran.
Adapun ketiga varian tersebut memiliki formula dan spesifikasi yang meningkatkan kinerja mesin lebih optimal, memberikan kenyamanan lebih saat berkendara.
Untuk produk pertama, Federal Matic 10W-30 0,65L, hadir sebagai produk oli sintetik skuter matik yang memiliki ukuran 0,65 liter atau 650 ml.
Keunggulan oli sintetik ini dilengkapi Triple Comfort Formula dengan memberikan penghematan BBM hingga 5 persen dsn menjaga temperatur mesin lebih dingin 5°C.
Oli skutik ini diklaim menghasilkan akselerasi mesin lebih responsif dan direkomendasikan untuk merek motor keluaran Jepang berkapasitas mesin 110cc.
Sementara itu, produk Federal Racing Matic 10W-30 0,8L hadir dengan viskositas 10W-30 dan ukuran kemasan 0,8 liter.
Pelumas full synthetic yang dirancang untuk skuter matik 150 cc ke atas ini juga dilengkapi dengan Triple Comfort Formula+ yang diyakini bisa meningkatkan efisiensi BBM, setta menjaga mesin 5°C lebih dingin.
Pelumas untuk skutik bongsor ini diklaim bikin tarikan mesin lebih responsif, serta menghasilkan akselerasi dan tenaga mesin maksimum.
Selain dua produk oli skutik, ada oli sintetik Federal Ultratec XX 10W-30 0,8L yang dirancang untuk motor manual 4-Tak keluaran pabrikan Jepang.
Oli Federal anyar ini memiliki kandungan aditif canggih yang bisa kasih perlindungan mesin 2x lebih baik, mencegah selip kopling dan menjaga kebersihan mesin untuk memperpanjang daya tahan.
Sebagai rangkaian peluncuran tiga produk oli terbaru, produsen oli asal Indonesia ini juga mengajak komunitas motor riding seru dari Tendean menuju Asthana Kemang, Jakarta. Kemudian acara ini ditutup dengan “Nonton Bareng MotoGP Bersama Trans7”.
Rommy mengungkapkan, kegiatan riding bersama komunitas adalah wujud komitmen perusahaan untuk selalu dekat dengan komunitas, mitra bisnis, dan pelanggan setia Federal Oil.
Hal itu diwujudkan dengan menajdi sponsor resmi Gresini Racing lebih dari satu dekade dan mendukung penuh duet Marquez bersaudara di ajang MotoGP 2024.
“Ini semakin memperkuat posisi kami sebagai produsen pelumas motor berkualitas dengan inovasi dan standar tertinggi,” kata Rommy.
Perlu diketahui, untuk memastikan keaslian produk, rangkaian produk Federal Oil telah dilengkapi dengan fitur Anti-Counterfeit, dengan teknologi QR Code terbaru.
Alhasil teknologi itu membuat konsumen, dan bengkel rekanan yang dapat memastikan keaslian dari produk kapan saja dan di mana saja.
Harga oli Federal Oil terbaru 2024
Untuk harnyanya, produk Federal Oil terbaru ini dipasarkan tidak sampai Rp70 ribu atau sekitar Rp60-65 ribu saja Sob.
Nah, untuk mendapatkannya pun tak susah sob, karena produk Federal Oil sendiri tersedia di Federal Oil Center terdekat, serta ada di toko resmi di Tokopedia, Shopee, dan Lazada.
Follow Terasbiker di Sosmed ya Sob :
- Facebook Fanspage : Terasbiker.com
- Facebook : Heru Tebe
- Instagram : @terasbikerblog
- Twitter : @terasbiker
- Gmail : [email protected]
- Channel YouTube
Silahkan Baca juga Artikel lainTerasbiker.comSob!
- PT Mforce Indonesia Kenalkan CFMOTO 250SR! Harga 63Jtan!
- Kenalin nih Motor Listrik WMOTO NEUTRON, Harganya Cuma 19jtan!
- IMOS 2022 : Yamaha Resmi Luncurkan XMAX Connected, Segini Harganya!!
- Market Test Yamaha E01 Resmi Dimulai, Ini Syarat & Cara Daftarnya!
- AHM Rilis New CBR250RR Berkarakter Big Bike, Intip Detail Ubahan dan Harganya!
- Resmi: AHM Rilis Honda Vario 160 2022, Body lebih Gede & Double Disk!
- Resmi Rilis! Yamaha Fazzio 125 Hybrid – Connected Ternyata cuma di bandrol Segini!
- Review Helm KYT DJ Maxi, Cocok Nih Buat Helm Harian!
- AHM Resmi Rilis New CB150X, Sport Adventur Touring!!!
- Review Singkat Toyota Rush, SUV Gagah Kembaran Terios!
- Nyoba Aplikasi WANDA, Booking Service Honda Vario eSP 125 yang berumur 6 Tahun!
- Cara Rawat Motor Injeksi, Berikut Tipsnya!
- Motor Unik & Ikonik Honda Monkey Punya Warna Baru, Harga Naik..?
- Review : Honda CBR250RR SP QS Special Edition Garuda x Samurai, Wow banget ini Motor!
- Makin Ganteng..All New Honda CBR150R 2021 Resmi Meluncur, Harga Mulai 35jtan !
- Yamaha Indonesia resmi Rilis Yamaha Gear 125, Intip Fitur dan Harganya!
- Wahana Honda Perkenalkan All New Scoopy Secara Virtual!
- Suzuki NEX CROSSOVER Akhirnya Rilis Juga, Harga 17jtan Sob!
- Varian Baru All New NMAX 155 Connected Resmi Meluncur, Cakep Nih Yang Silver !
- 4 pilihan Warna Baru Yamaha Mio M3 2021, Makin gaya.. Harga 16jtan!
- AHM Rilis All New Honda Scoopy 2021, Udah keyless!
- Segini Harga All New Honda Scoopy 2021, Tersedia 4 Varian dengan 8 Pilihan Warna!
- AHM Rilis Honda CBR250RR SP Quick Shifter Sebagai Varian Tertinggi, Segini Harganya!
- Ternyata segini Biaya Modifikasi Yamaha FreeGo Trike Bali!
- [Tips] Cara Mudah Cek Laher Roda Motor Yang Sudah Haus/Rusak
- Yamaha FreeGo Ini Tampil Beda dengan Modifikasi Roda Depan Mirip Tricity!
- YIMM Siapkan Knalpot Aftermarket Daytona GP Taper Untuk All New NMAX 2020!
- Suzuki Saluto 125, Skutik Neo Retro yang Mirip Piaggio Vespa?
Salam,


