Terasbiker.com – Assalammualaikum, Halo Sobat Bikers sekalian…Pebalap muda binaan Yamaha Indonesia, M Robby Sakera sukses merebut podium juara dalam race 1 Kejurnas Sport 150 cc yang notabene menjadi rangkaian dalam penyelenggaraan IRS 2018 Sentul, akhir pekan (17-18 Maret). Total ambil bagian 35 starter.
Racer asal Madura, Jawa Timur yang membela tim Yamaha 549 Kaboci dan membesut pacuan Yamaha YZF-R15 ini sanggup mengalahkan para seniornya. Bahkan Robby Sakera yang start dari grid ke-9 terbukti memimpin jalannya lomba cukup jauh sekitar 150-200 meter. Robby, sapaan arabnya mampu meninggalkan lawannya lebih dari 5 detik.
Sebuah prestasi yang patut dibanggakan dan menjadi sejarah tersendiri. “Alhamdulillah saya dapat merebut podium juara. Saya mengucapkan terimakasih untuk mekanik saya, tim Yamaha 549 Kaboci dan Yamaha Indonesia, “tutur Robby Sakera yang dikawal tuner Achos Lalang. Patut dipahami, Robby memulai fokus balap Sport 150 tahun 2017 lalu. Dalam seri final IRS pada Desember 2017 sudah menembus podium runner-up.

Faktanya memang Robby Sakera cepat dalam beradaptasi. Terus belajar untuk konsisten mengukir waktu. Evaluasi selalu dilakukan untuk meningkatkan kemampuan balapnya. ”Ini kemenangan yang fantastis untuk M Robby yang masih berusia 13 tahun. Dia semakin matang dan tahun ini memang kita fokuskan ke balap sport, “ujar Subhan Al Ghazali selaku pemilik tim Yamaha 549 Kaboci yang menaungi Robby Sakera.
Skuad Yamaha 549 Kaboci memang terbukti dominan. Selain Robby Sakera, juga Richard Taroreh merenggut podium ke-3. Richard Taroreh merupakan juara nasional Kejurnas Sport 150 cc (IRS 2017). Untuk podium runner-up Kejurnas Sport 150 cc direbut Reynaldi Pradana (Yamaha HDS Racing).
Petarung-petarung Yamaha memang mendominasi race 1 Kejurnas Sport 150 cc. Deikian mengacu pada hasil akhir dimana podium terbaik hingga 6 besar diborong rider-rider Yamaha.
Pada bagian lain di kelas Kejurnas Sport 250 cc yang diramaikan 34 starter, petarung tim Yamaha RRS, Rey Ratukore dapat menjaga konsistensi prestasinya untuk meraih podium. Rey yang menunggangi Yamaha YZF-R25 dan dikawal tuner Leon Chandra dapat finish ke-2 dalam race awal (1) Kejurnas Sport 250 cc.

“Sebetulnya peluang untuk podium juara juga terbuka. Namun di lap terakhir saya melakukan spekulasi memilih racing line yang berbeda namun ban depan kehilangan grip akibat kondisi track masih basah, “terang Rey Ratukore yang hanya terpaut 0,006 detik dari finisher pertama.
Perjalanan Kejurnas Sport 250 cc memang sempat tertunda. Harus menunggu sekitar setengah jam sampai dengan hujan lebat reda. Bahkan sesi kualifikasi sempat berlangsung dalam kondisi yang rada gerimis. Termasuk saat raceday banya sisi lintasan yang masih basah atau tergenang air.

Moga Berguna ?
Follow Terasbiker di Sosmed ya Sob :
- Facebook Fanspage : Terasbiker.com
- Facebook : Heru Tebe
- Instagram : @terasbikerblog
- Twitter : @terasbiker
- Gmail : [email protected]
- Channel YouTube
Silahkan Baca juga Artikel lainTerasbiker.com di bawah Sob 🙂
- 3 Pilihan Warna Baru Yamaha R15 VVA 2018, USD Jadi kelir Emas!
- Jadwal Yamaha Sunday Race (YSR) dan Jadwal Yamaha Cup Race 2018
- Suzuki Raih WOW Brand Award 2018, Suzuki Semakin Menjadi Brand Yang Direkomendasikan Pelanggan!
- Harga Resmi Honda PCX 150 di Jawa Barat, Berikut Harga Termurahnya!
- Daftar Aksesoris dan Apparel Resmi All New Honda CB150 Verza 2018!
- Jakarta Jadi Destinasi Terakhir Puncak Gebyar Final Yamaha CustoMAXI!
- Pilihan Warna All New Honda CB150 Verza, Spesifikasi, Fitur beserta Tipe dan Harganya!
- Daftar Aksesoris Resmi Honda Genuine Accesoris (HGA) Honda PCX 150, Nih Harga Ecerannya!
- Pilihan Warna Baru All New Honda Scoopy 2018, Makin Sporty dan Stylish!
- Data AISI 2018, Nih Dia 10 Motor Paling Laris di Awal 2018!
- AHM Resmi Rilis Honda PCX 150 Harga termurah mulai 27,7 Juta, Versi ABS 30,7Juta!
- TVS India Rilis Ntorq 125 2018, Skutik Imut dengan Fitur dan Spesifikasi Wahhh!
- TVS Apache RTR 160 Siap Rilis di India Auto Expo 2018, Berani Lawan CB150R?
- 6 Pilihan Warna Yamaha Lexi 125 2018, Keren dan Elegan Sob!
- 2 Warna Baru New Honda CBR150R Tampil Lebih Gagah, Harga mulai Rp.32,9jtan!
- Review Tas Rainsol, Tas Ransel Waterproof yang cocok Buat Bikers!
- Ini Dia 4 Keunggulan Yamaha Lexi 125 dibanding Motor Matik Lain!
- Hari ini Yamaha Resmi Rilis Lexi 125, Valentino Rossi dan Vinales pun Hadir Sob!
- Suzuki Siap Gelar Jambore Nasional di Sentul, Ajang Kumpul Nasional Bikers Suzuki!
- Warna Baru Yamaha Aerox 155 R 2018, Silver-Velg Biru mirip R1M!
- Suzuki Hadirkan GSX-R150 Versi Shuttered Key System, Harga makin Terjangkau Sob!
- Yamaha Lexi 125 secara Resmi di Luncurkan, Si Baby Nmax dengan Fitur Melimpah!
- Pilihan Warna Baru All New Honda Beat 2018, 8 Pilihan Warna yang Kece!
Salam,