TerasBiker.com – Assalammualaikum, Halo Sobat Bikers sekalian…Dua hari lalu, tepatnya pada kamis (25/07) Tebe diajak oleh pihak Suzuki dalam acara Gathering Media & Blogger bersama Management Suzuki Two Wheels yang berlokasi di GIIAS. Kali ini bukan soal peluncuran produk Sob, ternyata temanya lebih ke ngobrol santai sambil ngopi Sore 😀 Yup…Emang beneran Ngobrol santai dan Sambil ngopi di Media Room Suzuki 4 Wheels di GIIAS ICE BSD dengan suasana Lesehan bersama Jajaran BOD Suzuki Two Wheels, Ruangan yang diperuntukan oleh pihak Suzuki bagi para Media, Blogger atau Vlogger untuk menulis berita, santai-santai atau istirahat selama event GIIAS.

Gathering kali ini bisa jadi pengobat rindu dan rasa penasaran untuk Tebe Pribadi Sob, karena setalah sekian lama Suzuki terkesan Vakum untuk urusan produk baru setelah rilis Suzuki GSX-150 Bandit tahun lalu, Sedikit buka obrolan dengan Om Banggas tanya-tanya sedikit tentang rencana Suzuki yang mau bawa Brugman 125 ke Indonesia dan DR 150, ternyata jawabannya adalah “untuk saat ini agak sulit katanya Sob, karna market pasar indonesia agak kurang suka dengan spek dan desain Burgman 125, klo pun di pakasakan akan banyak banget ubahan, karna kita kan maunya ngikutin permintaan konsumen dan untuk DR 150 juga belum ada titik terang nih bro”. Ujar Om banggas. Jadi emang masih belum jelas Sob!

“Tujuan kita kumpulin temen-temen media di satu ruangan seperti ini biar antara temen-temen media dan Blogger biar bisa saling kenal, dan silahkan aja klo mau sampein unek-unek juga monggo aja kita ga batesin hal ini, atau mau sampein ke Pa Yohan mengenai lahirnya ADV 150 juga silahkan..hahahah” Sambung Om Banggas.

Gak lama lagi asik-asiknya ngobrol, Mas Ghani pun memulai acara, oh ada Acara lain loh?? tenyata selain ngobrol santai Suzuki juga memperkenalkan satu terobosan baru yang akan menjadi wadah bagi pecinta Suzuki yang punya cerita menarik untuk dituangkan dalam sebuah aplikasi Web /MicroSite Sebagai bentuk Menyambut 50 tahun Suzuki Motor di Indonesia.

Nah…Nantinya Sobat bisa Menceritakan pengalaman menarik dengan produk Suzuki di mircosite tersebut. Kemudian kita diperlihatkan sebuah video cerita dari Hamish Daud yang punya cerita menarik TrueStory pengalaman menarik dirinya bersama Produk Suzuki yang dikemas dalam sebuah film pendek. Wah keren…baru tau Tebe, Babang Hamish ternya pecinta suzuki juga keluarganya.

Bang Hamish Daud sedang Berbagi cerita bersama Suzuki yang di jadikan Film Pendek

Dalam video berjudul The Big Back tersebut, banyak hal baru yang kita temui dalam kehidupan yang akan memberikan pelajaran positif untuk kita di masa depan. Sepeda motor tidak hanya menjadi alat transportasi pendukung mobilitas semata, namun menjadi bagian manis dari perjalanan hidup bagi semua pengguna sepeda motor khususnya Suzuki yang berkelanjutan dari generasi ke generasi. Video dapat di akses di akun Youtube Suzuki Motorcycles Indonesia atau dengan menekan link berikut :

Hadir pula Hamish Daud, seorang aktor yang juga merupakan brand ambassador Suzuki. dirinya sedikit berbagi cerita mengenai pengalamannya masa kecilnya yang sudah mengenal Suzuki. “Suzuki sudah saya kenal sejak kecil, ayah saya merupakan pengguna Suzuki GT250. Saat kecil saya tidak bisa tidur kalau belum dibonceng ayah saya dengan motor kesayangannya itu.” Cerita Hamish.

Dalam acara ngobrol santai tersebut, Pak Yohan Yahya – Department Head of Sales & Marketing 2W SIS menyampaikan, “Kepedulian Suzuki terhadap setiap cerita dari pengguna sepeda motor Suzuki, menjadi semangat untuk memacu Suzuki dalam menghadirkan inovasi motor terbaru untuk melanjutkan menjadi partner terbaik dalam setiap bagian cerita kehidupan bagi generasi selanjutnya. Para pencinta Suzuki dan sepeda motor dapat ikut serta dalam nostalgia perjalanan kehidupan bersama Suzuki dengan mengakses video The Big Back di akun Youtube Suzuki Motorcycles Indonesia”

“Setiap pecinta Suzuki bisa berbagi pengalamannya bersama Suzuki, dengan berbagi cerita ini diharapkan pecinta Suzuki bisa punya rekam jejaknya bersama kami semua.” Pungkas Yohan Yahya.

Nimuro San pun berbagi pengalamannya bersama Suzuki

Last…Sebuah kendaraan, khususnya sepeda motor tidak hanya membantu dalam mobilitas sehari – hari, namun juga menjadi bagian sejarah dari setiap cerita perjalanan hidup penggunanya. Hal tersebut juga dituangkan dalam kisah atau cerita yang menarik dari beberapa kalangan seperti pengguna sepeda motor Suzuki, publik umum dan anggota komunitas. Setiap Kisah dan cerita tersebut menjadi motivasi bagi PT SUZUKI INDOMOBIL SALES (SIS) untuk pengembangan kedepannya.

Moga Berguna 🙂

Follow Terasbiker di Sosmed ya Sob :

Silahkan Baca juga Artikel lain Terasbiker.com Sob!

Follow Terasbiker juga ya Sob di Moladin, Aplikasi pernak pernik tentang dunia roda dua dan club motor paling komunikatif!

Salam,

-Terasbiker.com-

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.