TerasBiker.com – Assalammualaikum, Halo Sobat Bikers sekalian…akhirnya kembali di penghujung tahun 2018 ini PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memberikan penyegaran dengan menambah varian warna baru untuk Motor Andalannya yakni Kawasaki W175. Setelah di perkenalkan pada akhir 2017 lalu, Motor dengan gen retro ini memang sangat di minati, hal itulah yang menjadi alasan KMI kembali memberikan pilihan warna baru.

Untuk pilihan warna PT KMI memberikan sentuhan warna seger namun tetap terlihat classic dan elegant, pilihan warna baru Kawasaki W175 versi 2019 ini diantaranya adalah :

  • Kawasaki W175 SE warna Storm Cloud Blue/ atau biru Awan

  • Kawasaki W175 SE warna silver

  • Kawasaki W175 SE warna Black

“Kami memperkenalkan warna baru, yaitu biru yang identik dengan nuansa klasik, membuat semakin kuatnya image retro yang melekat pada motor ini.” Ucap Michael C. Tanadhi, Head Sales & Promotion PT. KMI.

Penambahan akses lain pun di lakukan, seperti halnya adanya garis stripping di bagian tangki, kemungkinan sengaja dibuat agar sesuai dengan gaya desain Kawasaki W-series lainnnya seperti halnya pada Kawasaki W800 dan W250, jadi untuk versi terbaru bagian tanki sudah gak polosan lagi ya Sob, jadi makin keren liatnya.

Fyi, Perubahan tampilan warna baru dengan desain garis stripping dibagian tangki ini hanya untuk Kawasaki W175 tipe Special Edition (SE) yah.., dan untuk pilihan warna putih / Versi Standar dari Kawasaki W175 tetap dengan tangki polos dengan bagian jok hitam, serta warna spakbor putih polos.

  • Kawasaki W175 SE warna White (standard)

Harga Kawasaki S175 – ORT-Jakarta

Menarikanya lagi, meski telah diberikan penyegaran warna dengan grafis baru, Kawasaki W175 ini masih dengan Spesifikasi serta harga yang sama. Harga masing-masing Varian kawasaki W175 adalah sebagai berikut :

  • Harga Kawasaki W175 Versi Special Edition (SE) Rp. 31.100.000,-

  • Harga Kawasaki W175 Versi Standar Rp. 29.800.000,-

Spesfikasi kasih Kawasaki W175

Kawasaki W175 versi SE/Standar hadir dengan membawa dimensi serupa yang didesain dengan panjang 1.930 mm, lebar 765 mm, dan tinggi mencapai 1.030 mm. Hal ini tentu akan membuatnya terlihat lebih elegan. Dilain sisi, motor ini juga dibentuk dengan membawa sumbu roda dengan panjang 1.275 mm serta memiliki tingi tempat duduk 775 mm. Untuk bobotnya sendiri Kawasaki W175 hanya seberat 126 kg.

Dilengkapi mesin satu silinder berkapasitas 177cc dengan membawa teknologi SOHC 2 katup. W175 ternyata mampu memuntahkan power sebesar 13 PS per 7.500 rpm dengan torsu tertingginya 13.2 Nm pada 6.000 rpm. Sistem transmisi dengan 5 tingkat percepatan dan dilengkapi pendingan Udara.

Nah untuk lebih lengkapnya Sobat juga bisa intip spesifikasi lengkap dari W175 ini :

FRAME
Suspensi Depan 30 mm inverted fork
Suspensi Belakang Swingarm, dual shock absorbers with spring preload adjustability
Rem Depan Single 220 mm disc
Rem Belakang Drum, 110 mm
Ban Depan 80/100-17M/C 46P
Ban Belakang 100/90-17M/C 55P
Panjang x Lebar x Tinggi 1,930 x 765 x 1.030 mm
Jarak Poros Roda 1,275 mm
Jarak ke Tanah 165 mm
Berat 126 kg
Kapasitas Bensin 13.5 litres
ENGINE
Tipe 4-stroke, SOHC, 1 cyl, air-cooled
Maksimum Power 9.6 kW {13 PS} / 7,500 rpm
Torsi Maksimum 13.2 Nm {1.3 kgm} / 6,000 rpm
Diameter x Langkah 65.5 x 52.4 mm
Volume Silinder 177 cc
Sistem Bahan Bakar Carburettor Mikuni VM24
Sistem Pengapian DC-CDI
Perbandingan Kompresi 9.1:1
DRIVETRAIN
Jumlah Transmisi 5-speed, return
Primary Reduction Ratio 3.667 (77/21)
Final Reduction Ratio 2.333 (35/15)
Kopling Wet, multi-disc

Fitur dari Kawasaki W175

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.