TerasBiker.com – Halo Sobat Bikers sekalian, Akhirnya untuk pertama kali Yamaha Racing Indonesia akan mengikuti balapan World Supersport 300 sebagai wild card yang akan belangsung di sirkuit Portimao Portugal, pada 17 september mendatang, dengan pembalap Andalannya di ajang ARRC AP250 yakni Galang Hendra, doi akan Geber Yamaha YZF-R3 bersama Motoxracing Team dengan rekan setim rider asal Ukraina, yaitu Mykyta Kalinin.

Oh iya Sob, sebagai informasi di kelas ini nantinya akan ada 4 tipe motor yang bersaing seperti Yamaha YZF-R3, Kawasaki Ninja 300R, Honda CBR500R dan KTM RC390. Kelas baru ini masuk di dalam World Superbike Championship untuk mengembangkan bakat pembalap-pembalap muda berusia minimal 15 tahun dari seluruh dunia.

Keikutsertaan Galang Hendra di seri balap World Supersport 300 menjadi pencapaian internasionalnya yang diperoleh berkat Yamaha yang telah mengasah skill dan ketekunan Galang berkompetisi secara bertahap mulai dari tampil di Yamaha Cup Race, berbagai kejuaraan nasional seperti Motorprix dan kejurnas IRS, lalu ke Asia Road Racing Championship. Ditempa di program Master Camp VR46 Riders Academy di Italia bahkan langsung dididik oleh Valentino Rossi, juga memberikan pengalaman berharga bagi perjalanan karir balapnya.

Galang Hendra Pratama (Kiri) & Mr. Minoru Morimoto President Director CEO PT. YIMM (Kanan)

”Terimakasih kepada Yamaha Indonesia yang telah mempercayakan saya untuk berlaga di World Supersport 300. Saya akan berusaha maksimal untuk mempersembahkan yang terbaik di Portugal. Mohon doanya dari segenap masyarakat Indonesia,” papar Galang Hendra.

”Ini kesempatan berharga buat Galang Hendra bisa mengenyam pengalaman dan menambah jam terbang di World Supersport 300. Apalagi menggunakan YZF-R3 global model produksi Yamaha Indonesia yang laris di pasar global. Saya yakin Galang akan cepat beradaptasi,” papar M.Abidin, GM After Sales & Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Dalam rangkaian persiapan menuju World Supersport 300, Galang Hendra yang didampingi Wahyu Rusmayadi selaku Manager Tim Yamaha Racing Indonesia akan bertolak dari Jakarta ke Roma Italia pada tanggal 1 September. Dua hari kemudian saatnya menggeber YZF-R3 pada test di sirkuit ACI Vallelunga, Roma dan dilanjutkan dengan training di trek kart Saggittario Latina.

Dari Roma, Galang ke Tavullia tempatnya berguru di VR46 Riders Academy. Di area itu dia menyempatkan diri menyaksikan MotoGP Misano di Misano World Circuit. Tanggal 13 September berangkat ke Portimao Portugal untuk mempersiapkan diri tampil di World Supersport 300. Usai mencicipi level balapan kelas atas internasional itu, Galang kembali tampil di Asia Road Racing Championship seri 5 di India. Kesempatan bagus untuk Galang Hendra ini akan dijalankan bekerjasama dengan YMC (Yamaha Motor Company), YME (Yamaha Motor Europe) dan YMR (Yamaha Motor Racing)

Last…Semoga langkah awal yang di lakukan YAMAHA terus dapat membawa pembalap Indonesia maju ke kancah balap International dan terus dapat mengukir prestasi untuk mengharumkan nama Indonesia di mata Dunia.

source : yamaharacingindonesia

BACA JUGA :

Salam,

-TerasBiker.com-

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.