TerasBiker.com – Hallo Sobat Tebe Sekalian, Asli seru Sob seri MotoGP Jerez 2017 yang baru saja selesai digelar di Spanyol sore tadi (07 May 2017), MotoGp Circuito de Jerez yang merupakan seri ke Empat ini bisa dibilang sebagai musibah buat Kubu Yamaha, Knp ?? karena pada seri ini tidak ada satu pun Rider Yamaha yang naik Podium Sob’. Pasalnya Tim Yamaha yang selalu tampil baik, justru hari ini Rider Yamaha baik Valentino Rossi atau Vinales tidak ada satupun yang masuk di lima besar, berbeda dengan duo Honda Dani Pedrosa dan Marc Marquez yang tetap konsisten hinggap Lap terakhir.

Tebe yang dari awal Race memperhatikan jalannya balapan, cukup salut dengan Performa dari Dani Pedrosa yang tampil sempurna sejak lap pertama, start menjadi Poll posision diikuti Marc, Iannone, Cruthlow serta Vinales ke lima, Pedrosa kian terus melesat, kemudian memasuki Lap ke dua Johann ZARCO takeover Vinales saat mendekati finish line, zarco kembali takover Andrea Ianone, Pedrosa masih memimpin jauh di depan dibayangi Marc Marquez.

Memasuki Lap ke Tiga Rossi makin merosot ke posisi 8 sementara Lorenzo terus naik ke posisi 6, terus hingga di lap 4 Zarco kembali take overMarc Marquez yang otomatis membuat posisinya naik menjadi kedua….tetapi hal itu tak bertahan lama, karena Marc Marquez kembali merebut posisi keduanya.

Insiden Terjadi pada Cal CRUTCHLOW yang harus menyudahi race karena terjatuh di laps ke 6, posisi sementara masih di pimpin oleh pedrosa, Rossi mengalami kemajuan yang kembali dapat naik ke posisi ke 5 tepat berada di belakang Lorenzo…, tetapi gak bertahan lama kembali di Laps 11 Rossi pun kembali di take over Andrea DOVIZIOSO sehingga posisinya turun menjadi ke 6, dengan penuh perjuangan akhirnya Zarco berhasil di susul oleh Lorenzo yang membuat posisinya turun menjadi ke 4. Otomatis Posisi sementara tetap di pimpin oleh pedrosa, Marc kedua dan Lorenzo ketiga dan di susul zarco..

Masuk ke laps 13… untuk memperebutkan posisi lima, Vinales berjibaku dengan DOVIZIOSO di susul Valentino Rossi di posisi ketujuh, wah makin jauh aja ini Rossi,sisa 9 Laps posisi Valentino Rossi makin terus merosot Sob jadi ke kedelapan, dan masih terus merosot saat masuk lap 21 menjadi posisi kesembilan, sementar vinales tetap konsisten di posisi ke enam, hingga laps ke 22 rossi terus merosot ke posisi 10, entah ada masalah apa dengan tunggangannya yang jelas performasnya semakin menurun Sob..

Hingga masuk ke laps 24 duo honda yaitu dani pedrosa dan Marc tetap konsisten yang jauh memimpin di depan, di susul denga zarco di posisi 3 dan lorenzo yang masih bertahan di posisi 4. Hingga pertarungan seru memperebutkan posisi ke tiga antara Zarco dan Lorenzo dan saat di Laps terakhir lorenzo akhirnya berhasi mengambil posisi ke 3 dan menjadi sejarah baru, karena dari 3 seri MotoGp 2017 baru kali ini Ducati bisa naik Podium.

Last.. Dari hasil race di Jerez hari ini, Duo Honda melalui Dani Pedrosa dan Marc Marquez jadi juara 1 dan 2, tetapi untuk hasil sementara valentino Rossi Tetap mempimpin (62 point), di ikuti oleh Maveric Vinales (60 poin) , dan Marc Marquez (58) hanya selisih 4 point dengan Rossi dan 2 poin dengan Vinales, Masih ada waktu jika Yamaha ingin tetap mempertahankan posisinya..Yup untuk selanjutnya gelaran seri ke 5 MotoGp Le Mans FRANCE tanggal 21 May 2017.

Berikut adalah hasil Race yang tadi berlangsung :

1. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) catatan waktu 45m 26.827s
2. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) catatan waktu45m 32.963s
3. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (Desmosedici GP17) catatan waktu45m 41.594s
4. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)*  catatan waktu 45m 44.428s
5. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP17)  catatan waktu 45m 49.740s
6. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)  catatan waktu 45m 51.383s
7. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP17)  catatan waktu 45m 51.786s
8. Jonas Folger GER Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* catatan waktu 45m 54.548s
9. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP)  catatan waktu 45m 58.060s
10. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)  catatan waktu 46m 5.509s
11. Scott Redding GBR Octo Pramac Racing (Desmosedici GP16) catatan waktu 46m 7.806s
12. Hector Barbera ESP Reale Avintia Racing (Desmosedici GP16) catatan waktu 46m 10.026s
13. Loris Baz FRA Reale Avintia Racing (Desmosedici GP15) catatan waktu 46m 10.038s
14. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory Racing (RC16) catatan waktu46m 14.791s
15. Karel Abraham CZE Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP15)  catatan waktu 46m 18.106s
16. Sam Lowes GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)* catatan waktu 46m 35.712s
17. Takuya Tsuda JPN Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)  catatan waktu 46m 54.277s
Andrea Iannone ITA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) DNF
Tito Rabat ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) DNF
Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) DNF
Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) DNF
Alvaro Bautista ESP Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP16) DNF
Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory Racing (RC16) DNF

Dan Berikut adalah Hasil poin sementara pada Rider :

1. = Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 62 points
2. = Maverick Viñales SPA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 60 points (-2)
3. = Marc Marquez SPA Repsol Honda Team (RC213V) 58 points (-4)
4. ^2 Dani Pedrosa SPA Repsol Honda Team (RC213V) 52 points (-10)
5. ˅1 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP17) 41 points (-21)
6. ^1 Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 35 points (-27)

7. ˅2 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 29 points (-33)
8. = Jonas Folger GER Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 29 points (-33)
9. ^4 Jorge Lorenzo SPA Ducati Team (Desmosedici GP17) 28 points (-34)
10. ^1 Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP17) 26 points (-36)
11. ˅2 Scott Redding GBR Octo Pramac Racing (Desmosedici GP16) 26 points (-36)
12. ˅2 Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 21 points (-41)
13. ^1 Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 17 points (-45)
14. ˅2 Alvaro Bautista SPA Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP16) 14 points (-48)
15. ^1 Loris Baz FRA Reale Avintia Racing (Desmosedici GP15) 12 points (-50)
16. ^3 Hector Barbera SPA Reale Avintia Racing (Desmosedici GP16) 12 points (-50)
17. ˅2 Andrea Iannone ITA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 9 points (-53)
18. ˅1 Karel Abraham CZE Pull&Bear Aspar Team (Desmosedici GP15) 9 points (-53)
19. ˅1 Tito Rabat SPA Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 8 points (-54)
20. = Alex Rins SPA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 7 points (-55)
21. ^1 Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 3 points (-59)
22. ˅1 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 2 points (-60)

Salam,

-TerasBiker.com-

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.