Terasbiker.com – Halo Sobat Bikers Pecinta motoGp, Jelang Race ke-15 yang akan berlangsung di Jepang tepatnya di sirkuit Twin Ring Motegi 2 pada Minggu ini, para pembalap andalan masing-masing pabrikan menjajal Sirkuit Motegi dengan lintasan sepanjang 4,8 km itu dalam sesi latihan bebas pertama di bawah guyuran hujan.

Dalam kondisi trek basah karena memang cuaca yang kurang bersahabat, sepertinya musing hujan juga disana sob, tim-tim hebat premier class itu pun harus menghadapi dinginnya kondisi lintasan lengkap dengan latihan pertama yang cukup berat. Pada sesi latihan bebas pertama (FP1) yang berlangsung hari ini, Jumat (13/10/2017) mulai pukul 07.55 WIB. Rider andalan Tim Repsol Honda Marc Marquez, mencatatkan hasil terbaik. Marquez berada di urutan pertama dengan catatan waktu 1 menit 55,418 detik.

Pembalap asal Spanyol itu mengalahkan rider lain seperti Lorenzo dari Tim Ducati Corse, Valentino Rossi dari Movistar Yamaha, termasuk juga rekan satu Timnya yakni Dani Pedrosa, Marc mengungguli rival lain dalam latihan selama 15 lap.

Marquez torehkan waktu tercepat, sedangkan Aleix Espargaro berada di urutan kedua dengan catatan waktu 1 menit 56,293 detik. kemudian disusul Scott Redding dengan waktu 1 menit 56,517 detik pada urutan ketiga. Para rider pun masih akan kembali lakukan latihan pada sesi kedua yang berlangsung hari ini pukul 12.05 WIB.

Siap Tampil di Motegi, Rossi Akui lebih FIT dan Jalani Latihan yang Berbeda!

Nih..Kelima pembalap yanga tetap masih memiliki peluang untuk mengklaim gelar MotoGP 2017:

  1. Marc Marquez (Repsol Honda, 224 points)
  2. Andrea Dovizioso (Ducati Team, 208)
  3. Maverick Vinales (Movistar Yamaha MotoGP, 196)
  4. Dani Pedrsoa (Repsol Honda, 170)
  5. Valentino Rossi (Movistar Yamaha MotoGP, 168)

Kejadian naas menimpa pembalap dari Tim LCR Honda dan rider andalan Tim Ducati Corse karena mengalami insiden yang melibatkan keduanya. Sial buat Cal Crutchlow yang terpeleset dan menubruk Jorge Lorenzo hingga membuat keduanya terlempar keluar trek. Kronologisnya sangat cepat sob, saat melaju di tikungan sembilan Sirkuit Motegi, Crutchlow menurunkan kaki kirinya. Namun, kaki kiri yang menyentuh aspal lintasan sepanjang 4,8 km itu justru membuatnya tidak seimbang. Ditambah kondisi trek yang licin, dan akhirnya rider asal Inggris itu tak terjatuh dari motornya.

Berikut video insiden Cal Crutchlow yang terpeleset dan menubruk Jorge Lorenzo di Motegi-Jepang 2017.

Motor andalan Honda itu terpelanting dan menubruk Jorge Lorenzo yang tengah asyik balapan di depan Crutchlow. Keduanya pun terlempar keluar dari lintasan dan berguling-guling di wilayah berpasir Sirkuit Motegi.

“Kecelakaan hebat antara @lorenzo99 dan @calcrutchlow. Beruntung, keduanya tidak mengalami luka serius . Hal ini akan didiskusikan di luar lintasan,” tulis akun @MotoGP, dikutip Jumat (13/10/2017).

“Lucky, Lorenzo tidak tidak apa-apa. Ia hanya mengalami memar di tangan kirinya,” balas akun resmi Ducati, @DucatiMotor.

Berikut hasil Sesi Latihan Bebas 1 MotoGP Jepang 2017:

1. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 55.418s [Lap 15/19] 294km/h (Max)
2. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 56.293s +0.875s [13/16] 287km/h
3. Scott Redding GBR Octo Pramac (GP16) 1m 56.517s +1.099s [10/15] 289km/h
4. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (GP17) 1m 56.653s +1.235s [12/12] 289km/h
5. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP17) 1m 56.664s +1.246s [16/16] 290km/h
6. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1)* 1m 56.865s +1.447s [13/13] 291km/h
7. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 56.875s +1.457s [12/13] 289km/h
8. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 1m 56.906s +1.488s [15/17] 295km/h
9. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 56.917s +1.499s [16/18] 290km/h
10. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 57.305s +1.887s [14/17] 288km/h
11. Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 57.548s +2.130s [12/17] 286km/h
12. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac (GP17) 1m 57.633s +2.215s [12/14] 296km/h
13. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 57.746s +2.328s [9/15] 285km/h
14. Hector Barbera ESP Reale Avintia (GP16) 1m 57.748s +2.330s [15/17] 287km/h
15. Kohta Nozane JPN Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 1m 57.849s +2.431s [12/17] 289km/h
16. Loris Baz FRA Reale Avintia (GP15) 1m 58.280s +2.862s [14/16] 289km/h
17. Alvaro Bautista ESP Pull&Bear Aspar (GP16) 1m 58.373s +2.955s [15/20] 287km/h
18. Sam Lowes GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)* 1m 58.504s +3.086s [13/13] 289km/h
19. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 58.618s +3.200s [15/15] 288km/h
20. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 58.706s +3.288s [13/14] 285km/h
21. Tito Rabat ESP EG 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 58.921s +3.503s [14/17] 294km/h
22. Karel Abraham CZE Pull&Bear Aspar (GP15) 1m 59.098s +3.680s [13/16] 287km/h
23. Katsuyuki Nakasuga JPN Yamaha Factory (YZR-M1) 1m 59.188s +3.770s [10/16] 289km/h
24. Hiroshi Aoyama JPN EG 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 59.205s +3.787s [13/16] 291km/h
* Rookie

Blue = Factory Team.
Red = Satellite Team.

Official Motegi MotoGP records:
Best lap:
Jorge Lorenzo SPA Yamaha 1m 43.790s (2015)
Fastest race lap:
Jorge Lorenzo SPA Yamaha 1m 45.350s (2015)

sumber : crash.net

Sihkan Baca juga Artikel lain Terasbiker.com di bawah ini Sob!

Follow Terasbiker juga ya Sob di Moladin, Aplikasi pernak pernik tentang dunia roda dua dan club motor paling komunikatif!

Salam,

-Terasbiker.com-

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.